Prediksi Susunan Pemain Arsenal vs Manchester United

Satu-satunya pasukan meriam London yang absen dari skuad saat kemenangan 3-0 mereka melawan Bournemouth adalah Jurrien Timber.

Prediksi Susunan Pemain Arsenal: Manajer Arsenal, Mikel Arteta, tampaknya akan menerjunkan kekuatan penuh saat pertarungan Premier League mereka melawan Manchester United di Old Trafford pada Minggu, (12//5/2024) Pukul 22:30 WIB.

Satu-satunya pasukan meriam London yang absen dari skuad saat kemenangan 3-0 mereka melawan Bournemouth adalah Jurrien Timber akibat cedera ACL yang belum pulih 100 persen. Ketidak hadiran Timber ke dalam skuad, tidak memberi  banyak masalah Arteta dalam memilih pemainnya.

Sebagai penerima Golden Glove musim 2023-24, David Raya akan tetap di bawah mistar, sementara William Saliba dan Gabriel Magalhaes siap membendung serangan setan merah di garis pertahanan.

Takehiro Tomiyasu dapat dipastikan telah mengamankan posisi bek kiri untuk sementara waktu, sedangkan Ben White – yang terkenal karena peranannya dalam sepak pojok baru-baru ini – akan menjadi andalan di sisi sebaliknya.

Jorginho baru saja menandatangani kontrak baru di North London, tetapi Thomas Partey sekarang menjadi pilihan utama Arteta di posisi gelandang bertahan, memungkinkan Declan Rice dan Martin Odegaard untuk menunjukkan kemampuan mereka lebih maju ke depan.

Bukayo Saka telah mencetak 20 gol musim ini, termasuk gol pembuka dalam pertandingan melawan Bournemouth, dan dia juga telah memberikan kontribusi langsung dalam lima gol Premier League melawan Manchester United, hanya kalah dari Thierry Henry yang mencatatkan 12 gol melawan Setan Merah.

Saka kemungkinan akan menjadi bagian dari trio serang yang terdiri dari Kai Havertz dan Leandro Trossard, dengan Gabriel Martinelli dan Gabriel Jesus siap untuk memberikan dampak dari bangku cadangan di paruh kedua.

Prediksi susunan pemain Arsenal: Raya; White, Saliba, Gabriel, Tomiyasu; Odegaard, Partey, Rice; Saka, Havertz, Trossard

Baca Juga:  Daftar Skuad Kamerun di Piala Afrika 2024 & Asal Klub

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERPOPULER

BERITA TERBARU