More

    Daftar Pembalap F1 dengan Gaji Tertinggi 2025

    Berikut adalah daftar lima pembalap F1 dengan gaji tertinggi pada 2025. Siapa saja mereka? Simak daftar lengkapnya!

    spot_img
    JADWAL BOLA: BRI Liga 1, EPL, La Liga, Serie A & Lainnya. Selengkapnya
    X

    Formula 1 (F1) tidak hanya dikenal sebagai ajang balap mobil paling bergengsi di dunia. Akan tetapi, ajang ini juga menjadi arena yang memberikan penghasilan luar biasa bagi para pembalapnya.

    Gaji pembalap di F1 tidak hanya ditentukan oleh kontrak pokok, tetapi juga insentif berdasarkan hasil balapan, kemenangan, dan performa keseluruhan di musim tersebut. Berikut adalah daftar lima pembalap F1 dengan gaji tertinggi pada 2025.

    5. Charles Leclerc

    Charles Leclerc merupakan pembalap asal Monaco yang membela tim Scuderia Ferrari. Dalam hal gaji, pembalap F1 ini menempati urutan kelima dalam daftar. pembalap dengan gaji tertinggi. Leclerc yang memulai karir F1-nya pada 2018 dengan tim Alfa Romeo Sauber, telah menunjukkan performa yang konsisten.

    ADVERTISEMENT

    Ia bahkan mencatatkan beberapa kemenangan untuk Ferrari. Dengan potensi besar yang dimilikinya, gaji Leclerc kini diperkirakan mencapai USD 27 juta atau sekitar Rp438,6 miliar.

     

    View this post on Instagram

     

    A post shared by Charles Leclerc (@charles_leclerc)

    4. Fernando Alonso

    Selanjutnya ada Fernando Alonso. Juara dunia dua kali asal Spanyol ini memiliki karir panjang yang dimulai pada 2001 bersama Minardi. Setelah menghabiskan beberapa tahun bersama Renault dan Ferrari, Alonso bergabung dengan tim Alpine dan kemudian Aston Martin.

    ADVERTISEMENT

    Meski usianya tidak lagi muda, performa Alonso masih luar biasa. Ia terus mendapatkan penghargaan finansial yang cukup signifikan dengan gaji sebesar USD 27,5 juta atau sekitar Rp446,8 miliar.

    3. Lando Norris

    Selain Fernando Alonso, juga ada Lando Norris yang menjadi salah satu pembalap F1 dengan gaji tertinggi 2025. Pembalap muda berbakat asal Inggris ini menempati posisi ketiga dalam daftar ini.

    ADVERTISEMENT
    Baca Juga:  Ralf Schumacher: Liam Lawson Siap Ambil Alih Kokpit Ricciardo di Racing Bulls

    Dengan perjalanan karir yang gemilang sejak debutnya di F1 pada 2019 bersama McLaren, Norris terus menunjukkan performa yang semakin solid. Gajinya di F1 diperkirakan mencapai USD 35 juta (Rp568,7 miliar).

     

    Lihat postingan ini di Instagram

     

    Sebuah kiriman dibagikan oleh Lando Norris (@lando)

    2. Lewis Hamilton

    Lewis Hamilton merupakan salah satu legenda F1 dengan tujuh gelar juara dunia. Dalam daftar pembalap F1 dengan gaji tertinggi 2025, ia menempati posisi kedua. Pada musim 2025, Hamilton meninggalkan Mercedes-AMG Petronas dan pindah ke tim Ferrari.

    Hal ini yang tentu saja memberikan kontrak yang sangat menguntungkan. Gajinya saat ini diperkirakan mencapai USD 57 juta atau sekitar Rp926,3 miliar.

     

    View this post on Instagram

     

    A post shared by Lewis Hamilton (@lewishamilton)

    1. Max Verstappen

    Selain Lewis Hamilton, juga ada Max Verstappen. Ia merupakan juara dunia F1 yang mendominasi dalam beberapa tahun terakhir. Dalam hal gaji, Max Verstappen berada di posisi teratas. Pembalap asal Belanda ini telah meraih gelar juara dunia pada 2021, 2022, 2023, dan 2024.

    Selain itu, pada 2023 ia memecahkan rekor kemenangan terbanyak dalam satu musim dengan 19 kemenangan dari 22 balapan. Gajinya yang ia terima diperkirakan mencapai USD 75 juta atau Rp1,21 triliun.

     

    View this post on Instagram

     

    A post shared by FORMULA 1® (@f1)

    ADVERTISEMENT

    Bagikan:

    WhatsApp Icon IDXSport Hadir di WhatsApp Channel Follow

    BERITA TERKAIT

    Advertisement

    REKOMENDASI

    BERITA TERBARU

    Advertisement
    banner