Cara Nonton Lazio vs Cagliari Serie A | Jadwal & Live Streaming

Tim asuhan Marco saat ini berada di posisi yang menguntungkan di klasemen Serie A. Sementara Cagliari masih berjuang dengan hanya meraih dua kemenangan di liga musim ini.

JADWAL BOLA: BRI Liga 1, EPL, La Liga, Serie A & Lainnya. Selengkapnya
X

Lazio vs Cagliari. Lazio akan berusaha untuk melanjutkan tren positif mereka saat menjamu Cagliari di Stadio Olimpico pada Selasa (5/11) dini hari WIB. Tim asuhan Marco saat ini berada di posisi yang menguntungkan di klasemen Serie A, sementara Cagliari masih berjuang dengan hanya meraih dua kemenangan di liga musim ini.

Lazio menutup bulan Oktober dengan kemenangan gemilang Di kompetisi Eropa, Lazio memimpin klasemen fase grup dengan tiga kemenangan dari tiga pertandingan. Dalam pertandingan terakhirnya, Lazio menghancurkan Como dengan skor 5-1.

Sebaliknya, Cagliari tengah dalam masa sulit. Mereka belum meraih kemenangan dalam 18 pertandingan liga terakhir melawan Lazio sejak Mei 2013. Tim asal Sardinia ini gagal mencetak gol dalam enam dari sepuluh pertandingan liga yang telah dimainkan musim ini, yang merupakan catatan terburuk mereka dalam 34 tahun.

Setelah meraih tujuh poin dari tiga pertandingan awal, Cagliari harus menghadapi kenyataan pahit setelah kalah 2-0 dari Bologna, dan sebelumnya juga tumbang dengan skor yang sama melawan Udinese. Hal ini membuat posisi mereka semakin terpuruk di klasemen.

Berita Tim & Susunan Pemain

Berita Tim Lazio

Nicolo Rovella kembali setelah puluh dari cedera otot. Namun, Patric dan Matteo Guendouzi masih diragukan untuk tampil. Sementara itu, kapten Lazio, Mattia Zaccagni, dalam kondisi yang tidak pasti setelah mengalami gastroenteritis parah. Selain itu, Nuno Tavaraes juga akan absesn.

Prediksi Susunan Pemain Lazio:

  • Kiper: Provedel
  • Bek: Lazzari, Gila, Romagnoli, Pellegrini
  • Gelandang: Rovella, Guendouzi
  • Penyerang: Tchaouna, Pedro, Noslin, Castellanos

Berita Tim Cagliari

Cagliari akan menyambut kembali Antoine Makoumbou dari suspensi. Sementara itu, pelatih Davide Nicola mungkin akan kembali menyandingkan Roberto Piccoli dengan striker pendukung Nicolas Viola, setelah sebelumnya Zito Luvumbo dicadangkan.

Baca Juga:  Prediksi Hellas Verona vs Torino Liga Italia | H2H & Lineup

Prediksi Susunan Pemain Cagliari:

  • Kiper: Scuffet
  • Bek: Zappa, Mina, Luperto, Obert
  • Gelandang: Zortea, Marin, Makoumbou, Augello
  • Penyerang: Viola, Piccoli

Rekor Pertemuan Terakhir:

  • 10/2/2024: Cagliari 1-3 Lazio (Serie A)
  • 2/12/2023: Lazio 1-0 Cagliari (Serie A)
  • 5/3/2022: Cagliari 0-3 Lazio (Serie A)
  • 19/9/2021: Lazio 2-2 Cagliari (Serie A)
  • 7/2/2021: Lazio 1-0 Cagliari (Serie A)

Jadwal Pertandingan

Pertandingan Liga Italia Serie A antara Lazio vs Cagliari akan berlangsung di Stadio Olimpico pada pukul 02:45 dini hari WIB. Jadwal lengkapnya sebagai berikut.

  • Tanggal: Selasa, 5 November 2024
  • Waktu Kick-off: 02:45 WIB
  • Tempat: Stadio Olimpico

Cara Nonton Siaran Langsung & Live Streaming

Untuk menonton pertandingan Liga Italia Serie A antara Lazio vs Cagliari hari ini, Anda dapat mengakses beberapa platform berikut:

Pastikan untuk memeriksa jadwal siaran di saluran TV lokal atau platform streaming pilihan Anda agar tidak ketinggalan aksi seru dari kedua tim. Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan pertandingan seru ini.

Pastikan Anda menontonnya melalui saluran atau platform yang telah disebutkan untuk pengalaman menonton terbaik dari laga Lazio vs Cagliari. Untuk informasi lainnya terkait bola bisa di akses melalui IDXsport disini!

Bagikan:

WhatsApp Icon IDXSport Hadir di WhatsApp Channel Follow

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU